UNIZAR NEWS, Mataram – Aula Abdurrahim Universitas Islam Al-Azhar (UNIZAR) menjadi saksi kemegahan acara Awarding Ceremony “SDM Berprestasi, UNIZAR Unggul”, yang berlangsung pada Kamis pagi (28/11/24). Acara ini merupakan ajang penghargaan kepada mahasiswa dan dosen UNIZAR yang telah mencatatkan prestasi gemilang di tingkat nasional maupun internasional.
Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Ketua Yayasan Pesantren Luhur Al-Azhar, Dr. Ir. H. Nanang Samodra Kusuma Abdurrahim., M.Sc, didampingi oleh Ibu, Dr. Ir. Sri Sustini, MM, serta Rektor UNIZAR, Dr. Ir. Muh. Ansyar, MP. Turut hadir juga jajaran pimpinan universitas, termasuk Ketua Senat Akademik UNIZAR: Dr. Drs. H. Sahar, SH., MM, Wakil Rektor I: Dr. Sri Karyati, SH., MH, Wakil Rektor II: Restusari Evayanti, M.Eng, Wakil Rektor III: Fathurrahman, SE., M.Ak, Wakil Rektor IV: Dr. dr. Iing, M.Eng, Dekan Fakultas Teknik: H. Lutfi, ST., MT, Dekan FEB: Muhamad Sayuti, SE., MM, Dekan Fakultas Pertanian: Ir. H. Muhsin, M.Si, Dekan Fakultas Hukum: Dr. Ainuddin, SH., MH, Dekan Fakultas MIPA: Ir. Hj. Syuhriatin, M.Si, Dekan Fakultas Kedokteran: Prof. dr. Rosdiana Natzir, Ph.D., Sp.Biok, serta para Wakil Dekan dan Ketua Program Studi di lingkungan Universitas Islam Al-Azhar, yang memberikan dukungan penuh terhadap acara yang membanggakan ini.
Dalam sambutannya, Wakil Rektor II UNIZAR, Restusari Evayanti, M.Eng, menyampaikan laporan mengenai mahasiswa-mahasiswa berprestasi yang menerima penghargaan. Beberapa di antaranya adalah: Maulana Rizky (Prodi Ilmu Hukum, FH UNIZAR) – Peraih medali emas di ajang MBW International Taekwondo Championship 2024 di Malaysia. Ahmad Yahya (Prodi Teknik Sipil, FT UNIZAR) – Juara II Nasional di ajang Plumbing Competition. Tim Mahasiswa Teknik Sipil – Juara 1 Nasional dalam Lomba Rancang Bendungan Nasional (LRBN) ke-VIII di UNRAM. Vika Sasmita (FAI UNIZAR) – Penerima penghargaan Best Inclusive Essay dalam ISC 2024 yang diselenggarakan oleh LPPM UNRAM, Akhdiyat Mukti Ardiansyah, mahasiswa FAI UNIZAR, peraih Juara 3 dalam kategori Best Inclusive Essay di ajang ISC 2024, Muhammad Raga Al Abtad Purma (Prodi Ilmu Komputer, FT UNIZAR) – Juara III dalam Kejuaraan Pencak Silat IPSI Lombok Tengah Cup III, Arbian Mahmassani, mahasiswa FH UNIZAR, peraih medali perak di Kejuaraan Nasional Taekwondo DANREM CUP 162 WIRA BHAKTI, Vika Afriana, mahasiswa prodi Ilmu Hukum FH UNIZAR, peraih Juara III Kejuaran Pencak Silat IPSI Lombok Tengah Cup III Tahun 2024.
Tak hanya mahasiswa, dosen UNIZAR juga memperoleh penghargaan atas dedikasi dan prestasi mereka, termasuk: dr. Rohmania Setiarini, M.Sc., Sp.N – Juara II dalam PERDOSNI Dharma Dexa Neurology Research Award, Ir. Muhammad Arifudin Fahmi, M.T dan Syakirin, ST., MT – Pembimbing terbaik dalam Lomba Rancang Bendungan Nasional, Dr. Sayfuddin, ST., MT Dosen Pembimbing terbaik dan Dosen Pembimbing terbaik Nurlailah Mappanganro, SP., MP.
Rektor UNIZAR, Dr. Ir. Muh. Ansyar, MP, menyampaikan harapan besar melalui sambutannya. “Penghargaan ini tidak hanya sekadar simbol, tetapi motivasi bagi kita semua untuk terus melangkah lebih baik ke depan. Bersama-sama, mari kita wujudkan cita-cita UNIZAR sebagai universitas unggul dan berkarakter.”
Ketua Yayasan, Dr. Ir. H. Nanang Samodra KA., M.Sc, juga menyampaikan rasa bangganya. “Saya berharap mahasiswa tidak berhenti di sini. Teruslah mengembangkan diri, karena masa depan UNIZAR yang unggul berkarakter internasional ada di tangan kalian,” ujarnya penuh semangat.
Salah satu penerima penghargaan mahasiswi Vika Sasmita, mengungkapkan rasa syukurnya. “Acara ini adalah bukti nyata bahwa kampus mendukung kami untuk terus maju. Penghargaan ini bukan akhir, tetapi awal perjalanan kami untuk memberikan kontribusi lebih besar bagi masyarakat,” tuturnya.
Pesan serupa disampaikan oleh Ir. Muhammad Arifudin Fahmi, M.T, yang berharap penghargaan ini menjadi motivasi bagi dosen-dosen lain untuk terus mendampingi mahasiswa mencapai prestasi.
Melalui penghargaan ini, UNIZAR kembali menunjukkan komitmennya untuk mendorong lahirnya sumber daya manusia unggul di berbagai bidang. Dengan dukungan seluruh sivitas akademika, UNIZAR optimistis dapat melangkah menjadi universitas yang berdaya saing internasional dalam waktu dekat.
Awarding Ceremony ini tidak hanya menjadi ajang apresiasi, tetapi juga inspirasi bagi seluruh mahasiswa dan dosen untuk terus berprestasi demi kemajuan bersama. (Asmadi/Humas)