email : mail@unizar.ac.id

UNIZAR dan PT. Budaya Mutiara Sekotong Jajaki Kerja Sama untuk Pengembangan Akademik dan Riset

UNIZAR NEWS, Lombok Barat – Universitas Islam Al-Azhar (UNIZAR) terus memperluas jaringan kerja samanya dengan dunia industri melalui penjajakan kerja sama dengan PT. Budaya Mutiara Sekotong, Kabupaten Lombok Barat, Provinsi Nusa Tenggara Barat. Kegiatan ini berlangsung di Kantor PT. Budaya Mutiara Sekotong pada Senin, 24 Februari 2025, mulai pukul 10.00 WITA hingga selesai.

Silaturahmi ACT Consulting (Group of ESQ) Menuju UNIZAR SATU: Membangun Kolaborasi Solutif, Adaptif, Transformatif, dan Unggul

UNIZAR NEWS, Mataram – Universitas Islam Al-Azhar (UNIZAR) menerima kunjungan silaturahmi dari ACT Consulting (Group of ESQ) pada Kamis, 20 Februari 2025, di ruang rapat Rektor UNIZAR. Pertemuan yang berlangsung dari pukul 10.00 hingga 12.00 WITA ini dihadiri oleh jajaran pimpinan UNIZAR serta tim dari ACT Consulting, yang terdiri dari Eka Chandra, Diana Pattalala, dan Afriadi Wilantara.

UNIZAR Gelar Coaching Clinic dan Review Proposal PKM 2025 untuk Tingkatkan Partisipasi Mahasiswa

UNIZAR NEWS, Mataram – Dalam upaya meningkatkan jumlah proposal Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) yang lolos ke tingkat nasional, Biro Kemahasiswaan Universitas Islam Al-Azhar (UNIZAR) menggelar acara Coaching Clinic dan Review Proposal Program Kreativitas Mahasiswa 2025 di Aula Abdurrahim UNIZAR, pada Kamis (20/02/25). Acara ini dihadiri oleh dosen pembimbing dan mahasiswa yang tengah mempersiapkan proposal PKM mereka.

Monitoring dan Evaluasi Penerima Beasiswa UNIZAR: Pengingat Penting bagi Mahasiswa

UNIZAR NEWS, Mataram – Universitas Islam Al-Azhar (UNIZAR) kembali menggelar kegiatan Monitoring dan Evaluasi Penerima Beasiswa Semester Ganjil 2024/2025, pada Selasa-Rabu (18-19/02/25). Acara ini berlangsung di Gedung Teater Ahmad Firdaus Sukmono UNIZAR pada hari pertama, dan di Aula Abdurrahim UNIZAR pada hari kedua. Kegiatan ini diikuti oleh ratusan mahasiswa dari tujuh fakultas yang menjadi penerima berbagai program beasiswa, di antaranya KIP Kuliah Merdeka, KIP Kuliah Bantuan Biaya Pendidikan, Beasiswa Stimulan Kerjasama Pemerintah Kabupaten Sumbawa Barat, dan Beasiswa Pemerintah Kabupaten Lombok Tengah.

Juara 2 IDI Idol 2025, dr. Denta Haritsa Apriliana, S.Ked Harumkan Nama UNIZAR dan Mataram

UNIZAR NEWS, Mataram – Dokter Denta Haritsa Apriliana, seorang alumni Fakultas Kedokteran Universitas islam Al-Azhar (UNIZAR) yang kini menjabat sebagai Kepala Bagian Alumni, Tracer Study, dan Pengembangan Karir UNIZAR, berhasil meraih juara kedua dalam ajang IDI (Ikatan Dokter Indonesia) Idol 2025, sebuah kompetisi menyanyi bergengsi yang menjadi bagian dari rangkaian acara Muktamar Ke-XXXII (32) IDI di Hotel Lombok Raya, pada Jumat (14/02/25).

Tim Mahasiswa UNIZAR Raih Medali Perunggu di Ajang GENESIS 3

UNIZAR NEWS, Mataram – Mahasiswa Universitas Islam Al-Azhar (UNIZAR) kembali mengukir prestasi gemilang di kancah nasional. Dalam ajang bergengsi Gebyar Nasional Essay Siswa dan Mahasiswa (GENESIS 3), tim UNIZAR berhasil meraih Medali Perunggu. Acara ini diselenggarakan oleh Fakultas Teknologi Pangan dan Agroindustri Universitas Mataram pada tanggal 15-16 Februari 2025. Kompetisi ini merupakan hasil kolaborasi yang dinamis antara Pusat Riset Siswa, Mahasiswa, dan Akademisi (PRISMA) serta Idea Creative Hub, menambah nilai prestisius dari pencapaian ini.

Mahasiswa Kedokteran UNIZAR Raih Medali Perak di Lomba Nasional GENESIS 3

Mahasiswa Kedokteran UNIZAR Raih Medali Perak di Lomba Nasional GENESIS 3

UNIZAR NEWS, Mataram – Prestasi membanggakan kembali ditorehkan oleh mahasiswa Universitas Islam Al-Azhar (UNIZAR). I Made Putra Biantara, mahasiswa Program Studi Pendidikan Kedokteran Fakultas Kedokteran UNIZAR, bersama timnya yang terdiri dari Nurul Amiliana Putri dan I Gusti Ayu Kadek Arisarasmitha, berhasil meraih medali perak dalam ajang Gebyar Nasional Essay Siswa dan Mahasiswa (GENESIS 3). Kompetisi ini diselenggarakan oleh Fakultas Teknologi Pangan dan Agroindustri Universitas Mataram bekerja sama dengan Pusat Riset Siswa, Mahasiswa, dan Akademisi (PRISMA) serta Idea Creative Hub, pada 15-16 Februari 2025.

Mahasiswa UNIZAR Raih Bronze Medal dan Favorite Poster di Ajang GENESIS 3

UNIZAR NEWS, Mataram – Mahasiswa Universitas Islam Al-Azhar (UNIZAR) kembali menorehkan prestasi luar biasa. Radhitya Putra Ramadhan, dari Program Studi Ekonomi Syariah Fakultas Agama Islam, bersama rekannya Miftahul Ulum, berhasil meraih Medali Perunggu dan penghargaan Poster Favorit di ajang bergengsi Gebyar Nasional Essay Siswa dan Mahasiswa (GENESIS 3). Kompetisi ini diadakan oleh Fakultas Teknologi Pangan dan Agroindustri Universitas Mataram, berkolaborasi dengan Pusat Riset Siswa, Mahasiswa, dan Akademisi (PRISMA) serta Idea Creative Hub pada 15-16 Februari 2025.

Mahasiswi UNIZAR Raih Medali Perunggu di Ajang GENESIS 3 Nasional

UNIZAR NEWS, Mataram – Prestasi membanggakan kembali diraih oleh mahasiswa Universitas Islam Al-Azhar (UNIZAR). Karisma Cahyani, mahasiswa Program Studi Biologi Fakultas MIPA UNIZAR, sukses meraih medali perunggu dalam ajang Gebyar Nasional Essay Siswa dan Mahasiswa (GENESIS 3) yang diselenggarakan oleh Fakultas Teknologi Pangan dan Agroindustri Universitas Mataram, bekerja sama dengan Pusat Riset Siswa, Mahasiswa, dan Akademisi (PRISMA) serta Idea Creative Hub pada 15-16 Februari 2025.