email : mail@unizar.ac.id

Ini Pesan Rektor UNIZAR dalam Acara Wisuda RA, MI, MTs, MA dan SMK Plus Pondok Pesantren Darul Hikmah Darek

Rektor UNIZAR, Dr. Ir. Muh. Ansyar, MP., saat memberi sambutan dalam acara Wisuda Apresiasi Kenaikan Kelas di Pondok Pesantren Daruh Hikmah Darek, pada Sabtu (22/06/24)

UNIZAR NEWS, Lombok Tengah – Pondok Pesantren Darul Hikmah Darek menyelenggarakan acara wisuda bagi siswa RA, MI, MTs, MA, dan SMK Plus pada Sabtu, 22 Juni 2024. Acara yang berlangsung di halaman MTs Pondok Pesantren Darul Hikmah Darek ini dimulai pukul 07.30 WITA dan dihadiri oleh sejumlah tokoh penting. Diantara para undangan, hadir anggota DPD RI Dapil NTB, TGH. Lalu Suhaimi Ismy, Rektor Universitas Islam Al-Azhar (UNIZAR), Dr. Ir. Muh. Ansyar, MP., dan Wakil Rektor III UNIZAR, Fathurrahman, SE., M.Ak.

Ketua Yayasan Pondok Pesantren Darul Hikmah Darek, Ust. Humam Balya, SH., MH., dalam sambutannya menyampaikan terima kasih atas kehadiran para tokoh tersebut. Beliau menekankan pentingnya hubungan yang telah terjalin lama antara Pondok Pesantren Darul Hikmah Darek dan Universitas Islam Al-Azhar. “Hubungan kami dengan UNIZAR sangat unik dan sudah berlangsung lama. UNIZAR telah menjadi motivasi bagi anak-anak kami untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi,” ujar Ust. Humam.

Beliau juga menjelaskan alasan diadakannya wisuda bagi siswa RA, MI, MTs, dan MA. “Wisuda ini diadakan agar para siswa merasakan momen wisuda, meskipun tidak semua dari mereka bisa melanjutkan kuliah. Dulu, hanya satu atau dua orang dari pondok kami yang melanjutkan ke perguruan tinggi setiap tahun. Namun, berkat dukungan dari UNIZAR, semakin banyak siswa kami yang dapat melanjutkan pendidikan di sana.”

Foto bersama Rektor, Wakil Rektor III UNIZAR, beserta Ketua Yayasan Ponpes Darul Hikmah Darek beserta jajaran dalam acara Wisuda Apresiasi Kenaikan Kelas di Pondok Pesantren Daruh Hikmah Darek, pada Sabtu (22/06/24)

TGH. Lalu Suhaimi Ismy dalam sambutannya juga memberikan dorongan bagi para siswa MA dan SMK untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi. Beliau memuji UNIZAR sebagai salah satu universitas favorit di Mataram yang telah menghasilkan lulusan-lulusan berkualitas. “Meskipun berstatus swasta, UNIZAR telah membuktikan kualitasnya dengan lulusan-lulusan yang unggul dan diterima di berbagai instansi, termasuk TNI dan Polisi,” ujar Lalu Suhaimi. Beliau juga memberikan wejangan kepada para santri untuk selalu semangat dalam menuntut ilmu dan menjaga akhlak yang baik. “Ilmu tanpa akhlak adalah sia-sia. Jangan pernah lelah menimba ilmu dan selalu jaga akhlak yang baik.”

Rektor UNIZAR, Dr. Ir. Muh. Ansyar, M.P., memberikan inspirasi dan motivasi kepada para santri untuk bercita-cita setinggi mungkin dan berani bermimpi besar. “Jangan pernah ragu dalam mengejar cita-cita kalian. Langkahkan kaki dengan yakin, karena setiap langkah adalah bagian dari perjalanan menuju kesuksesan. Terus melangkah untuk melanjutkan ke jenjang yang lebih tinggi dari S1, S2, hingga S3,” ujar Dr. Ansyar.

Acara wisuda ini berjalan dengan khidmat dan penuh rasa syukur, menandai pencapaian akademis yang membanggakan bagi Pondok Pesantren Darul Hikmah Darek. Selain itu, acara ini juga menjadi momentum untuk memotivasi para santri agar terus mengembangkan diri dan mengejar pendidikan setinggi mungkin. (Asmadi/Humas)