email : mail@unizar.ac.id

LAM-Teknik Gelar Sosialisasi di UNIZAR, Perkuat Persiapan Menuju Akreditasi Unggul

Moderator (kiri) dan para narasumber dalam acara Sosialisasi LAM-Teknik: Pembinaan Menuju Peringkat Unggul, yang berlangsung di Aula Abdurrahim, pada Kamis (18/07/24)

UNIZAR NEWS, Mataram – Universitas Islam Al-Azhar (UNIZAR) menjadi tuan rumah acara sosialisasi Lembaga Akreditasi Mandiri Program Studi Keteknikan (LAM-Teknik) dengan tema “Pembinaan Menuju Peringkat Unggul”. Acara yang berlangsung selama dua hari, Kamis dan Jumat, 18 dan 19 Juli 2024, bertempat di Aula Abdurrahim, dihadiri oleh perwakilan dari berbagai perguruan tinggi di Bali, NTB, dan NTT. Perguruan tinggi yang turut hadir antara lain Universitas Udayana, Universitas Warmadewa, Universitas Mataram, Universitas Muhammadiyah Mataram, Universitas Nusa Cendana, dan UNIZAR sebagai tuan rumah.

Acara ini menghadirkan empat narasumber dari tim LAM-Teknik, yaitu Prof. Ir. Meilana Dharma Putra, ST., M.Sc., Ph.D., IPM., ASEAN.Eng; Prof. Dr. Ir. Muhammad Mukhlisin, MT., IPM.; Prof. Ir. Maya Sarah, ST., MT., Ph.D., IPM.; dan Dr. Ir. Agung Wahyu Setiawan, ST., MT., IPM., ASEAN.Eng. Dari pihak UNIZAR, hadir dalam acara pembukaan, Ketua Senat Akademik, Wakil Rektor II, Sekretaris Badan Penjaminan Mutu, Dekan Fakultas Teknik (FT) UNIZAR beserta jajarannya.

Hari pertama sosialisasi dimulai dengan sambutan dari Sekretaris Komite Eksekutif LAM-Teknik, Prof. Ir. Meilana Dharma Putra, ST., M.Sc., Ph.D., IPM., ASEAN.Eng. Acara kemudian dibuka oleh Dekan FT UNIZAR, H. Lutfi, ST., MT., dengan mengucapkan bismillahirrahmanirrahim. Pada hari pertama ini, para narasumber memberikan berbagai materi penting terkait akreditasi.

Rektor UNIZAR, Narasumber, dan seluruh pesera Sosialisasi LAM-Teknik berfoto bersama di Aula Abdurrahim UNIZAR, pada Jumat (19/07/24)

Prof. Ir. Meilana Dharma Putra memulai sesi dengan menjelaskan Kebijakan LAM-Teknik, kemudian, Prof. Dr. Ir. Muhammad Mukhlisin membahas Visi, Misi, Tujuan, dan Strategi Unit Pengelola Program Studi (UPPS). Dr. Ir. Agung Wahyu Setiawan melanjutkan dengan penjelasan tentang tata kelola UPPS. Prof. Ir. Maya Sarah menguraikan Syarat Perlu Unggul LAM-Teknik. Materi terakhir dipaparkan oleh Prof. Meilana dengan penjelasan tentang siklus PPEPP (Penetapan, Pelaksanaan, Evaluasi, Pengendalian, dan Peningkatan, red). Diskusi dan tanya jawab menjadi acara penutup hari pertama.

Pada hari kedua, Jumat, 19 Juli 2024, acara berfokus pada sesi pendampingan langsung oleh para narasumber kepada peserta yang dibagi dalam beberapa kelompok berdasarkan universitas. Kegiatan ini berlangsung dari pukul 08.30 hingga 11.30 WITA.

Dalam closing statement-nya, Sekretaris Komite Eksekutif LAM-Teknik, Prof. Ir. Meilana Dharma Putra, menekankan pentingnya persiapan akreditasi yang berkelanjutan. “Terima kasih sebesar-besarnya dan apresiasi kepada UNIZAR, yang berkenan menerima kami dalam memberikan sosialisasi ini. Saya mengingatkan bahwa persiapan akreditasi itu bukan 5 tahunan, tapi harus disiapkan jauh-jauh hari. Tiap tahun ada monev (Monitoring dan Evaluasi, red), audit, perbaikan dan peningkatan yang harus dilakukan,” ujarnya.

Rektor UNIZAR, Dr. Ir. Muh. Ansyar, MP., dalam pidato penutupnya menyampaikan terima kasih kepada LAM-Teknik atas kepercayaan yang diberikan kepada UNIZAR sebagai tuan rumah acara ini. “Mudah-mudahan apa yang disampaikan narasumber selama dua hari ini bisa memberi manfaat bagi kemajuan kita masing-masing. Alhamdulillah LAM-Teknik ini cepat melangkah dengan sosialisasi percepatan menuju unggul,” katanya.

Acara sosialisasi ini diharapkan dapat memberikan wawasan dan panduan bagi perguruan tinggi yang memiliki program studi keteknikan dalam mempersiapkan diri menuju peringkat unggul, serta memperkuat kerja sama antarperguruan tinggi di wilayah Bali, NTB, dan NTT. (Asmadi/Humas)