email : mail@unizar.ac.id

Workshop SIAKAD Dosen UNIZAR: Langkah Menuju Digitalisasi Pendidikan

Kepala Bagian Pembelajaran dan Administrasi Akademik UNIZAR, M. Ali Azis Hasan Rizki, S.Pd., M.Sc. (berkemeja batik hitam), sedang menjelaskan tentang SIAKAD kepada peserta workshop di Aula Abdurrahim UNIZAR, pada Rabu (28/02/24)

UNIZAR NEWS, Mataram – Di tengah arus perkembangan teknologi yang semakin pesat, Universitas Islam Al-Azhar (UNIZAR) memperlihatkan komitmennya dalam mensosialisasikan inovasi pendidikan melalui Workshop Sistem Informasi Akademik (SIAKAD) Dosen. Acara yang berlangsung selama dua hari ini, pada Rabu-Kamis, 28-29 Februari 2024, mengambil tempat di Aula Abdurrahim UNIZAR.

Workshop ini menjadi ajang bagi para dosen dari berbagai fakultas di lingkungan universitas untuk meningkatkan pemahaman dan keterampilan dalam memanfaatkan sistem informasi akademik. Acara dibuka secara resmi dengan melantunkan lafaz basmalah oleh Rektor UNIZAR dan dihadiri pula oleh Wakil Rektor I Bidang Akademik dan Kemahasiswaan, Dr. Sri Karyati, SH., MH, Kepala Biro Akademik, serta para pimpinan dan dosen universitas.

Dalam sambutannya, Rektor UNIZAR, Dr. Ir. Muh. Ansyar, MP., menekankan pentingnya digitalisasi dalam mendukung kegiatan akademik. “Era digital ini merupakan peluang bagi kita untuk mempermudah pekerjaan sehari-hari. Sistem Informasi Akademik menjadi sarana yang akan membantu kita dalam menyimpan arsip pengajaran dan memfasilitasi proses pelaporan BKD di masa depan,” ujar Dr. Ansyar.

Penjelasan mengenai SIAKAD disampaikan langsung oleh Kepala Bagian Pembelajaran dan Administrasi Akademik UNIZAR, M. Ali Azis Hasan Rizki, S.Pd., M.Sc. Materi pertama yang dibahas terkait dengan dasar pemikiran dan pengertian sistem informasi akademik, kemudian menyoroti prosedur akses masuk ke sistem, termasuk langkah-langkah login, pemulihan kata sandi, dan manajemen profil pengguna. Melalui berbagai gambar dan deskripsi, Rizki memberikan panduan langkah demi langkah bagi para dosen dalam mengakses dan mengelola akun mereka.

Suasana workshop SIAKAD Dosen di Aula Abdurrahim UNIZAR, pada Rabu (28/02/24)

Materi berikutnya membahas berbagai aspek manajemen data, mulai dari pengelolaan data dosen hingga validasi perkuliahan dan operasional konsultasi bimbingan. Proses operasional perkuliahan menjadi fokus selanjutnya, dengan membahas pengenalan operasional, pengisian materi dan tugas perkuliahan, serta proses pengisian nilai.

Dengan rincian yang teliti, para dosen diajak untuk memahami bagaimana sistem ini memfasilitasi tugas-tugas penting dalam kegiatan akademik. Terakhir, membahas dashboard Edlink, sebuah fitur yang menyediakan akses cepat ke berbagai informasi dan layanan terkait pendidikan. Dengan tampilan yang interaktif dan beragam fitur, dashboard ini menjadi pusat kontrol bagi para pengguna, dalam hal ini adalah para dosen.

Melalui workshop ini, diharapkan para dosen dapat memanfaatkan SIAKAD secara maksimal untuk meningkatkan kualitas pengajaran dan administrasi akademik di UNIZAR. Dengan fitur-fitur yang canggih dan user-friendly, semoga sistem ini dapat meningkatkan efisiensi dan kualitas proses akademik di UNIZAR. (Asmadi/Humas)