email : mail@unizar.ac.id

Resmi Bersinergi, Unizar Teken MoU dan MoA dengan UAD Yogyakarta

UNIZAR NEWS, Yogyakarta – Universitas Islam Al-Azhar (Unizar) resmi bekerja sama dengan Universitas Ahmad Dahlan (UAD) Yogyakarta. Agenda penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) dan Memorandum of Agreement (MoA) dilangsungkan di Ruang Amphitheater, Gedung Kedokteran Kampus IV UAD, pada Rabu (13/07), pukul 10.00 WIB.

Hadir dalam acara tersebut, yakni Rektor Unizar: Dr. Ir. Muh. Ansyar, MP.; Wakil Rektor I Unizar: Dr. Drs. Sahar, SH., MM.;, Wakil Rektor III Unizar: Fathurrahman, SE., M.Ak.; Sekretaris Badan Penjaminan Mutu (BPM) Unizar: Baiq Diah Fitasari, S.Si., M.Sc.; Ketua Pusat Karir dan Alumni Unizar: M. Habibullah Aminy, SE., M.EK., MH.; Ketua Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) Unizar: dr. Halia Wanadiatri, M.Si.; Wakil Rektor Bidang Akademik UAD: Rusydi Umar, M.T., Ph.D.; Kepala BPM UAD: Dr. apt. Nining Sugihartini, M.Si.; dan Kepala Bidang Kerjasama Dalam Negeri dan Internasional: Dwi Susanto, Ph.D 

Penandatangan MoU dilakukan secara langsung oleh Rektor Unizar, Dr. Ir. Muh. Ansyar, M.P. bersama Wakil Rektor Bidang Akademik UAD, Rusydi Umar, M.T., Ph.D.

Dr. Ir. Muh. Ansyar, M.P. (kanan) berfoto bersama Rusydi Umar, M.T., Ph.D usai menandatangani MoU antara Unizar dan UAD

Dalam sambutannya, Rektor Unizar, Dr. Ir. Muh. Ansyar, M.P., mengucapkan terima kasih kepada pihak UAD atas penerimaannya dalam rangka kerja sama tersebut, yang tentu saja terkait dengan Tri Dharma Perguruan Tinggi.

“MoU ini, pada dasarnya kami berpikir ingin berkembang maju seperti perguruan tinggi lain. Arah kiblat kami selama ini bahwa perguruan tinggi yang maju itu sebagian besar ada di Pulau Jawa, khususnya yang menjadi Kota Pelajar yaitu Yogyakarta. Kami mencoba mencari perguruan tinggi yang sudah maju dan sevisi dengan kami yaitu Islam, sehingga di dalam kerja sama nanti langkah tersebut dapat Unizar dan UAD wujudkan,” jelas Ansyar.

Senada dengan hal itu, Rusydi Umar, M.T., Ph.D. dalam sambutannya menyampaikan harapannya. Kedatangan rombongan Unizar ke UAD semoga bukan yang terakhir kalinya. Kedatangan selanjutnya tentu dalam hal implementasi kerja sama yang sudah diinisiasi pada hari ini.

“Kerja sama ini sangat penting karena walaupun di kampus dapat berdiri sendiri, hasilnya tidak akan maksimal. Hasil maksimal itu dapat diperoleh apabila bekerja sama dengan kampus-kampus yang lain. Pasti masing-masing kampus memiliki kelebihan dan kekurangan. Kelebihan dari UAD tentunya bisa diambil, begitu pula kelebihan Unizar dapat kita ambil sehingga terjalin kerja samanya,” papar Rusydi.

Lebih lanjut, Rusydi juga menambahkan bahwa hal yang paling menonjol dari UAD yaitu pada sisi publikasi ilmiah. “Jurnal kami berjumlah 78 dengan 45 yang sudah terindeks Science and Technology Index (SINTA) baik itu SINTA 1, 2, 3, atau 4, dan yang sudah Scopus ada 3.”

Agenda dilanjutkan dengan penandatangan Memorandum of Agreement (MoA) oleh Kepala BPM UAD, Dr. apt. Nining Sugihartini, M.Si., dan Sekretaris BPM Unizar, Baiq Diah Fitasari, S.Si., M.Sc. pada pukul 10.30 WIB.

Baiq Diah Fitasari, S.Si., M.Sc. (dua dari kanan) dan Dr. apt. Nining Sugihartini, M.Si. (tiga dari kiri) usai menandatangani MoA antara BPM Unizar dan BPM UAD

Adapun ruang lingkup perjanjian kerja sama antara BPM Unizar dan BPM UAD meliputi beberapa hal, yakni Sistem Penjaminan Mutu Internal (SPMI), Sistem Penjaminan Mutu Eksternal (SPME), Audit Mutu Internal (AMI), Satuan Pengawas Internal (SPI), dan kegiatan lain yang disepakati kedua belah pihak. 

Di ruang yang berbeda, namun di hari yang sama, diselenggarakan penandatanganan MoA antara Pusat Pengembangan Karier dan Alumni Unizar dengan Pusat Pengembangan Karier UAD. Selaku Ketua Pusat Karier dan Alumni Unizar, yakni M. Habibullah Aminy, SE., M.EK., M.H dan apt. Hendy Ristiono, S.Far., M.P.H selaku Ketua Pusat Pengembangan Karier UAD. Penandatanganan dilangsungkan di Ruang Rapat Biro Kemahasiswaan dan Alumni, Gedung Utama Kampus IV UAD, pukul 14.00 WIB. Ruang Lingkup kerja sama diantara keduanya meliputi 3 (tiga) hal, yaitu Job Fair dan Rekrutmen, Tracer Study, dan Benchmarking.

M. Habibullah Aminy, SE., M.EK., M.H (kanan) dan apt. Hendy Ristiono, S.Far., M.P.H. seusai menandatangani MoA antara Pusat Pengembangan Karier dan Alumni Unizar dan Pusat Pengembangan Karier UAD, pada Rabu (13/7)

Agenda selanjutnya, bertempat di ruangan yang sama, yaitu penandatanganan MoA antara LPPM Unizar, yang diketuai oleh dr. Halia Wanadiatri, M.Si dan LPPM UAD, yang diketuai oleh Anton Yudhana, ST., MT., Ph.D. Penandatanganan berlangsung sekitar pukul 15.30 WIB. Adapun ruang lingkup perjanjian kerja samanya meliputi Penelitian, Pengabdian Kepada Masyarakat, HKI dan Paten, serta Benchmarking. Perjanjian kerja sama ini berlaku untuk jangka waktu 4 (empat) tahun terhitung sejak tanggal ditandatangani dan dapat diperpanjang sesuai kesepakatan keduanya.

dr. Halia Wanadiatri, M.Si (dua dari kanan) dan Anton Yudhana, ST., MT., Ph.D (dua dari kiri) seusai menandatangani MoA antara LPPM Unizar dan LPPM UAD

Dengan ditandatanganinya MoU dan MoA ini, tentu saja kedua belah pihak, baik Unizar dan UAD, mengharapkan dampak yang positif bagi penguatan aspek Tri Dharma Perguruan Tinggi di Universitas masing-masing. Selain sama-sama berbasis nilai-nilai Islami, UAD dipilih sebagai tujuan dari kerja sama Unizar ini tentu juga melihat aspek akreditasinya. UAD telah memperoleh akreditasi institusi A dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi pada tahun 2017. Kampus dengan motto “Moral and Intellectual Integrity” ini juga senantiasa meningkatkan berbagai pelayanan bagi para mahasiswanya dan juga meningkatkan kerja sama dengan sesama lembaga pendidikan, lembaga riset, pemerintah, lembaga non-pemerintah, dan industri, baik nasional maupun internasional. Dorongan untuk terus tumbuh dan berkembang seperti inilah yang diharapkan bisa menular menjadi motivasi bagi seluruh civitas akademika Unizar untuk terus meningkatkan diri. (Adi Prayuda/Humas)

Berita Terkait