email : mail@unizar.ac.id

Universitas Islam Al-Azhar dan Universitas Hasanuddin Sepakat Menjalin Kerja Sama dalam Rangka Mengembangkan Tri Dharma Perguruan Tinggi

UNIZAR.AC.ID, Makassar – Universitas Islam Al-Azhar (Unizar) bersama Universitas Hasanuddin (Unhas) sepakat menjalin kerja sama dalam bidang pengembangan Tri Dharma Perguruan Tinggi.

Kesepakatan tersebut tertuang dalam penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) antara Rektor Unhas, Prof. Dr. Ir. Jamaluddin Jompa, M.Sc dan Rektor Unizar, Dr. Ir. Muh. Ansyar MP.

Pertemuan kedua Rektor ini digelar di Ruang Kerja Rektor Unhas, Lantai 8 Gedung Rektorat Unhas, Kampus Tamalanrea, Makassar, Jumat (30/9) sore.

Mengawali kegiatan, Dr. Ansyar menyampaikan ungkapan terima kasih dan apresiasi tinggi atas keterbukaan Unhas untuk menjalin kemitraan.

Sebagai perguruan tinggi yang berada dibawah naungan yayasan, Unizar tentunya memerlukan kolaborasi dengan berbagai mitra strategis,  termasuk Unhas, dalam mendukung upaya pengembangan pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat.

“Al-Azhar tentu kalah jauh dengan Unhas. Kami secara berkelanjutan terus melakukan upaya pembenahan dan pengembangan termasuk pada program studi,” jelas Dr. Ansyar.

Pertemuan Rektor Unizar beserta jajarannya dan Rektor Unhas beserta jajarannya di Ruang Kerja Rektor Unhas, Lantai 8 Gedung Rektorat Unhas, Kampus Tamalanrea, Makassar, pada Jumat (30/9)

“Oleh karenanya itu, sangat penting bagi kami untuk banyak membangun kemitraan dengan perguruan tinggi lainnya, termasuk Unhas, yang memiliki banyak capain prestasi,” sambungnya.

Kedatangan rombongan Unizar dari Mataram ini disambut penuh kekeluargaan. Kedua pimpinan Universitas ini nampak begitu akrab.

Rektor Unhas, Prof. JJ, sapaan akrabnya, turut menghanturkan apresiasi atas kolaborasi Unhas dan Unizar.

“Sebagai Perguruan Tinggi Negeri, Unhas memiliki tanggung jawab untuk memberikan kontribusi terbaik bagi masyarakat, termasuk ikut mendorong pengembangan Universitas,” ungkap Prof. JJ

“Secara umum, Unhas terbuka menjalin kemitraan dengan berbagai pihak, yang tentunya mengarah kepada kontribusi untuk Bangsa dan Negara,” sambungnya.

Seluruh rangkaian kegiatan berlangsung lancar dan hikmat dengan beberapa agenda pembahasan. Pertemuan ini pun berakhir sekitar pukul 17.00 Wita. (Editor: Adi Prayuda)

Berita Terkait