Sabtu, 14 Mei 2022, Universitas Islam Al-Azhar (UNIZAR) menyelenggarakan Sosialisasi dan Scholarship Mentoring Beasiswa BPI – Kemendibud bagi dosen dan tenaga kependidikan. Kegiatan yang diselenggarakan oleh UNIZAR Learning Centre (ULC) bersama Biro SDM & Administrasi Universitas Islam Al-Azhar bertujuan untuk memberikan pemahaman informasi mengenai beasiswa kepada masyarakat pada umumnya dan khususnya kepada dosen dan tenaga kependidikan agar mendapatkan kesempatan untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi. Selain itu, juga untuk memberikan bimbingan step-by-step kepada peserta melalui Program Scholarship Mentoring yang mempertemukan para mentor dengan calon pelamar beasiswa dengan sistem bimbingan yang holistic – online application hingga proses akhir wawancara.
Kegiatan ini dilaksanakan melalui aplikasi Zoom Meeting yang diikuti oleh lebih dari 90 orang peserta dari berbagai profesi seperti dosen, tenaga kependidikan, guru, karyawan swasta, mahasiswa, dan lain sebagainya. Dalam kegiatan ini pula, panitia memberikan beberapa sentuhan inovasi pelaksanaan kegiatan webinar seperti dengan menggunakan aplikasi Vevox sebagai wadah tanya jawab yang lebih inklusif dan menarik, serta pemberian sertifikat apresiasi secara virtual dan simbolis kepada para narasumber.
Wakil Rektor III Universitas Islam Al-Azhar, Bapak Fathurrahman, SE., M.Ak, dalam sambutannya menyampaikan sesuai dengan motto “UNIZAR, Where Your Talent Meets Your Passion”, dengan semangat tinggi mengadakan kegiatan ini untuk menambah wawasan, optimisme, serta keteguhan hati para peserta dalam meraih pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi ke seluruh penjuru dunia. Begitu pula oleh Wakil Rektor II Universitas Islam Al-Azhar, Ibu Siti Ruqayyah, S.Si., M.Sc, sebagai perwakilan dari Rektor Universitas Islam Al-Azhar, dalam memberikan sambutan dan sekaligus membuka secara resmi kegiatan ini, sangat mengapresiasi panitia pelaksana yang telah berkolaborasi sehingga acara dapat terselenggara dengan baik. Harapannya agar peserta terutama dosen dan tenaga kependidikan UNIZAR termotivasi sehingga dapat mengikuti rangkaian program bimbingan selama satu bulan ke depan guna meningkatkan mutu dan kualitas SDM di bidang akademik.
Hadir sebagai narasumber yaitu Nur Asyik Hidayatullah, S.T., M.Eng, dosen di jurusan Teknik Elektro, Politeknik Negeri Madiun. Pak Nur Asyik merupakan penerima beasiswa BPI di University of Nottingham, kandidat PhD di bidang Electrical & Electronic Engineering. Sebagai pemateri pertama, beliau menyampaikan presentasi selayang pandang beasiswa BPI serta tips dan trik meraih beasiswa BPI. Secara khusus beliau juga membahas strategi penulisan proposal disertasi yang baik, mengingat proposal riset adalah syarat tambahan bagi pelamar beasiswa BPI program doktoral.
Pemateri kedua, Slamet Mardiyanto Rahayu, S.Si., M.Si, merupakan dosen Fakultas MIPA Universitas Islam Al-Azhar dan sebagai penerima beasiswa BPI di Universitas Brawijaya pada program doktor di Jurusan Biologi. Sebagai bagian dari civitas akademika UNIZAR, beliau menjelaskan langkah komprehensif yang ditempuh oleh dosen dan tenaga kependidikan di lingkup universitas dalam melakukan pendaftaran hingga menjelang keberangkatan studi, terkait dengan pengalaman sebagai dosen UNIZAR yang ditonjolkan dalam essay beasiswa hingga pengurusan izin ke LLDIKTI Wilayah VIII.
Pemateri berikutnya adalah Ramli Ahmad, M.Pd., penerima beasiswa BPI di Universitas Negeri Malang, kandidat Doktor Pendidikan Geografi, yang merupakan dosen Universitas Hamzanwadi. Sebagai putera daerah NTB yang juga alumni beasiswa LPDP program magister dalam negeri, beliau sangat menekankan kecakapan berorganisasi dan penguasaan softskills adalah dua daya beda yang dapat dijadikan daya tarik seorang penerima beasiswa. “Selain usaha maksimal, serahkan segala urusan kepada Allah”, begitu tambahnya. Adapun pembicara terakhir adalah Kusuma Refa Haratama, S.Pd, penerima beasiswa BPI, di jurusan Civil Engineering di Northeastern University, Boston, Amerika Serikat. Sebagai kandidat program magister, beliau secara khusus memberikan pemaparan terkait penulisan personal statement, rencana studi, dan essay kontribusi – tiga essay utama pada program BPI.
Sebelum menutup acara tersebut, Irma Istihara Zain, SH., MH., sebagai moderator diskusi, merangkum ekstraksi presentasi keempat pemateri yaitu “Pegangan kuat bagi kita sebagai pencari beasiswa adalah perlunya niat dan tekad yang kuat dan siap dalam menjalani hal apapun”.
Bagi yang berminat mengikuti lanjutan kegiatan ini yakni Scholarship Mentoring dimana peserta akan dibimbing pengisian aplikasi dan esai beasiswa sampai dengan peserta submit aplikasi beasiswa secara online, untuk itu peserta dapat menghubungi kontak admin di 0877-6777-1981.